Siapa Muslim Uighur ? Berikut Fakta-Fakta Mengenai Muslim Uighur -meneketehe -->

Iklan Semua Halaman

Advertisement

Siapa Muslim Uighur ? Berikut Fakta-Fakta Mengenai Muslim Uighur -meneketehe

andini.spotlite
Sunday, December 22, 2019
oleh :Nurfalakia


Dunia saat ini dihebohkan oleh penindasan yang dilakukan pemerintah cina terhadap warga muslim uighur terlebih dari hasil laporan PBB, setelah melakukan penyelidikan, pada bulan April Laura Stone,seorang diplomat senior di Departemen Luar negari AS mengatakan puluhan ribu orang telah ditahan dipusat pendidikan.

Gay Mcdougall anggota komite PBB mengaku prihatin dengan laporan bahwa Beijing telah mengubah wilayah otonomi uighur menjadi sesuatu yang menyerupai kamp interniran besar besaran bukan cuma itu tanyangan seorang wanita bernama Feroza Aziz ,wanita yang diketahui berasal dari amerika juga keturunan turki ini berkomentar di akun tik toknya mengenai keadaan  penduduk muslim uighur yang di tindas dan dianiaya.

 berikut komentarnya:
" Mereka melemparkan muslim yang tidak bersalah kesana, memisahkan keluarganya ,menculik,membunuh,memperkosa mereka"
"Mereka yang masuk kesana tidak akan kembali, ini adalah Holocaust lain,namun belum ada yang membicarakannya,Mari waspada dan sebarkan ini".

Bukan cuma itu pesebakbola dunia asal jerman dari tim Arsenal FC bernama Mezut Ozil yang juga dikenal sosok yang religius ini melancarkan argumennya terkait dengan kasus tersebut.Sebenarnya apa yang sedang terjadi pada kaum muslim uighur di cina dan siapa mereka? berikut beberapa fakta mengenai muslim ughur :

1. Apa itu uighur



Uighur adalah etnis minoritas di cina terletak di Xinjiang ,xinjiang adalah daerah otonomi di Republik Rakyat Tiongkok terletak di ujung barat cina dengan ibu kota bernama Urumqi  dan juga merupakan wilayah terluas di negeri itu ,dengan luas  1,6 juta km persegi dengan populasi penduduk sebesar lebih dari 21 juta jiwa.Wilayah ini menyumbang seperenam wilayah cina dan berbatasan dengan delapan negara.

Suku ini merupakan keturunan dari suku kuno Huihe yang tersebar di asia tengah,memiliki bahasa uighur dan memluk agama islam,etnis minoritas ini terkonsentrasi dibeberapa region atau wilayah seperti tiongkok,pakistan,kazazshtan,kirgyztan,Turki,afgnistan,mongolia,rusia,uzbakistan juga indonesia.

2.Uighur adalah suku terbesar di xinjiang



Mayoritas yang mendiami suku ini adalah suku uighur yaitu sekitar 45,84 persen dari total penduduk di xinjiang selebihnya adalah suku Han (40.48%), kazazhtan (6.5%) dan hui sebesar (4,51%) dan suku suku lainnya seperti tibet,tajik,xibe,Manchu,tatar,mongolia dan Rusia (2,67%).

3. Asal usul Uighur



Nama uighur pertama kali muncul dalam prasasti Orkhun Kok Turk ,uighur termaktub dalam sebuah naskah pada abad pertengahan dalam manuskrip Arab-Persia.Uighur dan leluhur mereka adalah orang orang kuno yang telah tinggal di Asia Tengah sejak milenium pertama sebelum masehi.Uighur menghubungkan peradaban Yunani-Romawi dengan budaya Budha India dan tradisi turki di asia tengah dan timur.

4.Dinobatkan salah satu negara dengan wanita paling cantik didunia



Tidak seperti penduduk cina pada umumnya, wanita uighur justru berparas arab, lebih terlihat seperti blasteran Asia timur dan Eropa,mereka berambut pirang dan bermata cokelat agak kehijauan,hidung mancung,mata lebar dan indah dan kulit putih sungguh perpaduan yang sempurna, intinya wanita yang mendiami xinjiang adalah tempatnya para wanita cantik lahir.

5.Pemeluk islam terbesar di xinjiang



Menurut ketua Asosiasi Islam Tiongkok (china Islamic Association ), chen Guangyuan terdapat 23 juta pemeluk agama islam di RRT (Republik Rakyat Tiongkok).

Uighur menyebar di daerah otonomi xinjiang sementara sebagian kecil tinggal di provinsi Hunan dan Henan (7.2 juta jiwa) pada pertengahan abad ke 10,islam diperkenalkan ke xianjiang oleh Satuk Boghra (910-956 M),seorang khan dari dinasti karakitai yang memeluk islam.Setelah abad ke 14 islam menyebar ke utara xinjiang,kashgar ,yirqiang  dan kuche masing masing menjadi salah satu wilayah islam secara berurutan.

6.Merupakan bagian dari cina namun berbeda



Sebelumnya telah dibahas sejatinya,penduduk uighur berbeda dengan cina meskipun mereka tergabung dalam satu negara (komunis) perbedaan ini dapat dilihat dari segi fisik, agama dan Budaya.Suku uighur berada dibagian xinjiang,cina memiliki arti "perbatasan baru" secara administratif mereka masuk dalam wilayah cakupan RC meski kultur mereka sangat bertolak belakang.

7.Pemerintah RRT menerapkan kebijakan yaitu membangun sekolah vokasi dan re-edukasi  untuk mengusir ekstrimisme di xinjiang



Pemerintah memang dikenal amat sangat protektif terhadap tindakan yang barbau radikal dan separatisme,uighur yang identik dengan teroris terlebih sejak insiden kekerasan di ibukota urumqi pada tahun 2009 dan serangan pisau di stasiun kereta api kun ming di cina barat daya pada tahun 2014.

Alasan ini kemudian menjadi landasan utama mereka untuk menjalankan program yang mereka sebut sekolah pendidikan dan pelatihan  kejuruan ,usut punya usut tujuan diciptakannya program ini demi kelangsungan dan kesejahteraan rakyat xinjiang namun kabar / bukti lain mengatakan sebaliknya.

Ditengarai kamp yang disebut pelatihan ini lebih tepatnya disebut penjara ilegal atau lebih tepat disebut sebagai program sterilisasi, sentar kabar para "penghuni" kamp ini di tahan lantaran karena modal curiga tanpa adanya pihak hukum dan bukti terkait.

8.Muslim yang ditindas



Kamp pendidikan ulang xinjiang yang secara resmi disebut pusat pendidikan pelatihan kejuruan oleh pemerintah republik rakyat tiongkok adalah kamp penampungan yang telah dioperasikan oleh pemerintah daerah otonomi uighur xinjiang untuk mengindoktrinasi muslim sejak 2017 sebagai bagian dari perang rakyat melawan teror.

Kamp kamp tersebut didirikan dibawah pemerintah sekretaris jenderal Xi Jinping oleh sekretaris garis keras,Chen Quanguo,kamp ini dilaporkan dioperasikan diluar sistem hukum,banyak orang uighur dilaporkan telah di internir tanpa pengadilan dan tidak ada tuntutan yang dikenakan terhadap mereka.

Pemerintah setempat dilaporkan menahan ratusan ribu orang uighur dan muslim dari etnis minoritas lainnya dengan dalih untuk melawan ekstremisme dan terorisme serta untuk mempromosikan sinization.

9.Mesjid dihancurkan



Dari 91 situs yang dianalisis 31 mesjid dan 2 tempat suci utama termasuk kompleks imam Asim dan situs lainnya mengalami kerusakan,struktural yang signifikan antara tahun 2016 dan 2018.Melansir dari laman Republika.co.id penyelidikan yang dilakukan oleh media inggris The Guardian dan Bellingcat 15 masjid dan 2 tempat suci tempaknya telah sepenuhnya dihancurkan,wisma,kubah dan menara banguanan di hancurkan, penyelidikan ini juga menemukan upaya penghancuran mesjid di cina tepatnya di provinsi xinjiang yang mayoritas Muslim,pemerintah komunis juga menghancurkan situs situs suci muslim uighur menjadi bukti bagaimana cina berupaya melakukan genosida budaya minoritas.

10.Dokumen bocor



Menurut sumber Associated Press di Xinjiang,pemerintah setempat menerapkan kendali informasi di wilayah itu sejak oktober lalu,sejumlah pejabat daerah setempat juga memusnahkan sejumlah dokumen yang berisi data sensitif tentang biodata warga uighur yang ditahan dengan cara dibakar.Didalam dokumen itu disebutkan pemerintah setempat menyebut kamp itu sebagai sekolah kejuruan dan pelatihan yang sebenarnya bertujuan memaksakan ideologi dan sikap komunisme secara diam diam.

Dokumen tersebut menyebut cara pemerintah cina melakukan rekayasa sosial menggunakan data dan kecerdasan buatan,dengan memata matai seluruh etnis uighur menggunakan kamera pengawas ,data itu akan diolah menggunakan komputer dalam waktu sepekan yang menghasilkan daftar sejumlah orang yang wajib di tahan.

Pemerintah provinsi uighur sampai saat ini belum menyangkal apakah dokumen yang bocor itu asli atau palsu.

11.Para saksi buka suara 



Omir Bekli (42),seorang warga kazazhkstan yang lahir di xinjiang sejak 2006,ditahan selama enam bulan pada maret tahun lalu,setelah secara paksa diambil dari rumah orang tuanya di Shanshan,180 mil timur urumqi,ibukota xinjiang,ia mengaku kepalanya di tutupi dalam karung hitam sebelum dibawa aparat pergi kemudian dikirim ke kamp pendidikan ulang di karamay selama 20 hari dimana dia disiksa,dengan alasan saat itu ia menolak untuk menyanyikan lagu lagu yang memuji partai komunis china,"etnis uighur dirantai seperti binatang,dipukuli sampai tubuh mereka bengkak dan berdarah,mereka membuat anda takut,lemah secara fisik dan mental",ujarnya.

Mihirigul Tursun (29 Tahun) menyebut dirinya diperiksa selama empat hari tanpa tidur ,rambutnya dicukur hingga gundul, berulangkali badannya terpaksa menerima setrum" saya pikir saya lebih baik mati daripada melewati siksaan itu,dan saya memohon kepada mereka untuk membunuh saya"ujar Tursun yang dikutip AP dalam forum National Press Club di Washington DC,AS,kamis (29/11).

Gulbakhar Cililova,seorang mantan tahanan kamp konsentrasi mengaku mendapat amanah dari masyarakat Uighur,khususnya yang ditahan di kamp penyiksaan rezim komunis cina ,untuk menyampaikan penindasan yang dialami muslim Uighur kepada Dunia"pernah pada suatu hari saya dibawa ke rumah sakit dikamp tersebut,dan saya melihat seseorang dibawa dari penjara ,para sipir itu mengatakan kepada tahanan itu bahwa mereka akan dibebaskan namun ternyata mereka dibawa untuk dihukum mati ujar ibu dari 3 anak ini seperti dilansir INA Newss Agency (INA) ,ia juga menambahkan bahwa ia dapat bebas dari kamp itu setelah adanya upaya lobi yang terus menerus dilakukan oleh pemerintah kazakhstan dan keluarganya.

12.Cuitan Mezut Ozil


Tak hanya Feroza Aziz yang berani mengungkap kabar mengenai muslim uighur di cina, dunia maya juga di hebohkan oleh cuitan pemain pesepakbola dunia dari tim Arsenal FC (31 tahun) ,pasalnya pemain gelandang bernomor punggung 10 ini memposting status di twitter  terkait masalah muslim uighur di cina yang sontak menjadi viral bahkan seluruh dunia, sesama mulslim,pria berkebangsaan jerman  prihatin dengan nasib yang menimpa muslim uighur di xinjiang, berikut adalah cuitannya (setelah diterjemahkan dari bahasa turki):
Wahai Turkistan timur
Luka berdarah umat
Komunitas Mujahid dan Mujahidin yang menentang penganiayaan
orang orang beriman yang berperang melawan mereka yang memaksa meninggalkan islam
Al-Quran sedang dibakar....
sarjana agama dibunuh satu persatu....
saudara saudara dipaksa masuk ke kamp, sebagai gantinya,pria china ditempatkan dikeluarga mereka
perempuan dipaksa menikah dengan pria Zink .....
terlepas dari semua ini
umat Muhammad tidak bisa berkata kata
suaranya tidak terdengar.....
Muslim tidak dapat mengklaim ....
tidak tahu bahwa kekejaman Riza adalah kekejaman.....
Hazrat Ali berkata:
"jika anda tidak bisa menghentikan penganiayaan,beritahu dia!
Bahkan dimedia dan negara barat,ini telah menjadi agenda selama berbulan bulan dan berminggu minggu
Tidakkah mereka tahu bahwa diamnya saudara saudari Muslim agar tidak disiksa oleh para penindas yang akan diingat oleh saudara saudari kita di masa masa pahit ini .
Ya Rabi, bantu saudara dan sudari kami di Turkistan Timur
Tentu saja ,Allah adalag sang Maha Baik
#theGoodestFridayEastTurkey

Mezut Ozil

Sumber
https://id.wikipedia.org/wiki/Kamp_pendidikan_ulang_Xinjiang

https://www.bbc.com/indonesia/indonesia-45154379

https://www.bbc.com/indonesia/dunia-45144286

https://www.cnnindonesia.com/internasional/20191216162226-134-457431/china-kebakaran-jenggot-usai-dokumen-soal-uighur-bocor

https://translate.google.com/translate?u=https://en.wikipedia.org/wiki/Xinjiang_re-education_camps&hl=id&sl=en&tl=id&client=srp

https://www.liputan6.com/global/read/3632860/pbb-china-harus-menghentikan-penahanan-muslim-uighur

https://www.idntimes.com/news/indonesia/uni-lubis/5-fakta-uighur-xinjiang-dan-etnis-muslim-di-tiongkok/full

https://www.google.com/amp/s/www.islampos.com/mantan-tahanan-kamp-penyiksaan-cina-ceritakan-soal-uighur-126521/amp/