Apa itu La Nina?! Penyebab, Proses dan Fakta-Faktanya - meneketehe -->

Iklan Semua Halaman

Advertisement

Apa itu La Nina?! Penyebab, Proses dan Fakta-Faktanya - meneketehe

andini.spotlite
Tuesday, November 10, 2020
Ditulis oleh: Nurfalakia,04:00 WITA

image:pixabay.com

Angin kencang tidak hanya disebabkan oleh faktor orografis atau topografis saja,angin kencang juga dapat disebabkan oleh faktor lain seperti adanya penyimpangan cuaca yang ditandai dengan cuaca berubah secara tidak wajar, musim yang seharusnya kemarau malah diguyur hujan terus menerus.

Siang hari akan terasa sangat panas tiba tiba berawan ditambah petir dan angin kencang, anomali cuaca ini dikenal dengan istilah la nina.

Istilah el nino dan la nina pertama kali diciptakan oleh para nelayan yang berasal dari Pasifik Timur, yaitu Amerika Selatan bagian Barat,Peru dan Ekuador pada permulaan abad ke-17.

La nina bertentangan dengan el nino, jika el nino diisyaratkan sebagai anak laki laki maka la nina di tujukan pada anak perempuan, ini sejalan jika el nino diartikan sebagai peristiwa cuaca kering maka la nina diartikan sebagai peristiwa cuaca basah.

Badan Meteorologi Klimatologi dan Geofisika (BMKG) meramalkan la nina akan terjadi di Indonesia sepanjang akhir tahun 2020 hingga awal tahun 2021.

1.Apa itu la nina 

la nina merupakan kondisi cuaca anomali dimana periodenya tidak tetap, yaitu peristiwa penurunan suhu di permukaan laut di Samudra Pasifik tropis bagian Barat dan Timur.

lebih lanjut,la nina dapat dikatakan sebagai fase ekstrim dari siklus iklim dimana suhu permukaan laut di "Pasifik Tropis" di bagian Timur suhunya bisa turun hingga 7 derajat F dibawah normal.

2.Bagaimana ciri-ciri la nina


  • Penyimpangan suhu di wilayah Samudra Pasifik.
  • Cuacanya lebih hangat dan lembab.
  • peristiwa la nina (warm pool) ditandai dengan angin pasat Timur kencang sepanjang Samudra Pasifik Tengah dalam kurun 3 bulan.
  • Adanya peningkatan suhu, suhu laut luar biasa dingin di wilayah Samudra pasifik di Ekuador (equatorial pasific) 
  • suhunya mencapai -0.5 celcius selama 7 dasarian atau 70 hari terakhir.
  • Hujan terus menerus hingga petir.
  • Tekanan udara rendah di wilayah Timur Pasifik .
  • Adanya gumpalan / blob dingin menembus di permukaan laut samudra pasifik di timur membangkitkan set gelombang yang dinamakan gelombang Rossby.

3.Apa yang dimaksud Sirkulasi Walker 

Sirkulasi Walker atau Walker circulation merupakan suatu kejadian yang menggambarkan arah angin yang bergerak menuju Samudra Pasifik, pada kasus la nina walker circulation bergerak dengan sangat cepat yang akan membawa cuaca basah dan hangat di sebagian besar wilayah Australia dan lebih hangat di sisi Timur Samudra Pasifik.

4.Apa Penyebab la nina 

Penyebab pertama, di muka laut

Jika el nino mulai berangsur normal maka yang terjadi adalah peristiwa la nina, dari sini dapat dikatakan bahwa peristiwa la nina merupakan lanjutan dari el nino.

El nino yang melemah dan air laut yang  panas di pantai Ekuador  kembali bergerak ke arah Barat.

 penyebab kedua di atmosfir

Sama seperti el nino, la nina juga disebabkan oleh Sirkulasi Walker terganggu, Sirkulasi Walker akan terbentuk ke atas atau konvergen menyebabkan penguatan angin ,uap air yang dibawa angin menyebabkan pertumbuhan awan (konvektif) pembentukan awan comulus nimbus semakin cepat,ditandai dengan hujan lebat disertai petir dan angin kencang.

5.Bagaimana proses terjadinya la nina 

Meningkatnya angin pasat Timur dan Sirkulasi Munson  di sepanjang Samudra Pasifik menyebabkan massa air hangat ikut terbawa ke arah pasifik barat mengakibatkan peristiwa upwelling, yaitu naiknya massa air akibat angin yang berhembus sangat kencang di atas perairan menyebabkan massa air yang semakin terdorong akan terjadi "kekosongan" ; kekosongan ini akan di isi oleh massa air di lapisan bawah ke atas, air permukaan yang mulanya hangat berubah menjadi air dingin akibat fenomena upwelling.

Peristiwa upwelling menyebabkan tekanan udara di kawasan Ekuator Pasifik Barat menurun,menyebabkan pembentukan awan lebih tinggi (konvektif) ini akan meningkatkan intensitas curah hujan di wilayah Barat Pasifik. 

6.Berapa lama la nina dapat bertahan 

                        image:pexels.com

Menurut para ahli klimatologi dunia memperkirakan la nina dapat bertahan 9 hingga 12 bulan, menurut catatan sejarah la nina terpanjang adalah 2 tahun. 

7.la nina merupakan bagian dari ENSO

ENSO atau el nino-Southern Oscillation, adalah osilasi atau variasi angin dan suhu permukaan air laut secara periodik di daerah tropis di Samudra Pasifik Timur, ENSO terdiri  dari el nino dan la nina. 

la nina disebut juga ENSO negatif.

8.Parameter la nina

                          image:whoi.edu

Banyak ilmuan dan lembaga-lembaga bidang meterologi & klimatologi memprediksi la nina dengan pendekatan statistik dan grafik menggunakan teknik ENSO Tracker,  Oceanic Nino Index (ONI), SOI ( Southern Oscillation Index) ,dan data buoy yaitu dengan menggunakan alat bernama pelampung gelombang yang ditempatkan diatas permukaan laut, pelampung gelombang merupakan salah satu pengukuran meteorologi dan oseanografi yang dapat mengukur derajat suhu dan ombak yang sangat berguna untuk memprediksi cuaca.

Baca juga :

9.la nina dapat meningkatkan hasil tangkapan nelayan 

               image:m.startribune.com

Seperti telah dibahas sebelumnya bahwa la nina terjadi karena adanya peristiwa upwelling dimana massa air dibawah laut naik keatas, air dibawah laut yang lebih kaya nutrisi akan mengundang fitoplankton berpesta,menyebabkan rantai makanan meningkat semua jenis ikan akan berlomba berdatangan di area tersebut.

namun fenomena menguntungkan ini lebih dirasakan di wilayah perairan Amerika Selatan bagian Barat .

10.Setiap la nina berbeda 

Area yang dilanda la nina memiliki curah hujan yang berbeda beda,ini diperkuat oleh penelitian yang dilakukan oleh para ahli klimatologi dunia, memastikan bahwa tidak ada la nina yang sama, ini disebabkan oleh karakternya tidak sama yaitu dari intensitasnya, waktunya maupun kekuatan la nina itu sendiri.

11.Apa dampak la nina di AS 

                            image:wfft.com

Dampak la nina tidak hanya terjadi di kawasan Asia,Afrika dan Australia, la nina juga dirasakan di sebagian wilayah di Amerika Serikat khususnya di daerah pantai Barat Amerika namun dampak yang dirasakan tidak seperti wilayah yang dirasakan di Asia kondisi di beberapa wilayah AS justru ada yang kering,adapula yang hangat dan basah juga kombinasi keduanya misalnya ada basah dan dingin atau kering dan hangat.

Di wilayah Daratan Tengah, cuacanya lebih kering, wilayah bagian barat laut cenderung lebih basah dan wilayah Tenggara lebih hangat.

12.Negara  mana saja yang terdampak la nina 

Pernah dengar Istilah Butterfly effect ? , Butterfly effect atau efek kupu kupu merupakan sebuah istilah yang mengilustrasikan dimana satu tempat yang terkena musibah maka dampaknya akan berdifusi ke berbagai wilayah lainnya.

jika peristiwa la nina mulanya terjadi di Peru dan Ekuador, Amerika Selatan yaitu wilayah Pasifik Timur maka dampaknya akan menyebar ke beberapa negara di daerah Pasifik Tengah dan Barat.

Angin pasat yang kuat dari arah Pasifik Timur serta pusat konvergensi Sirkulasi Walker bergesar ke arah Barat yaitu wilayah Ekuatorial Barat dan Tengah antara lain Asia Tenggara termasuk Indonesia, Australia Utara,Malaysia,Brazil bagian utara,China, India,Afrika Selatan ,sebagian pantai barat AS,Afrika Timur,Amerika Tengah dan Karibia.

13.Daerah yang terdampak la nina di Indonesia 

Dilansir dari laman kompas.com,deputi Bidang Klimatologi BMKG, Herizal.M.Si dalam kesempatannya di sebuah wawancara meramalkan la nina di Indonesia akan terjadi pada akhir tahun 2020 hingga awal tahun 2021 .

Lebih detail, beliau mengatakan bahwa la nina di Indonesia tidak seragam, pada Oktober hingga November daerah yang terdampak hampir seluruh wilayah Indonesia kecuali Sumatera, pada Desember hingga Februari 2021 dampak la nina paling dirasa pada daerah Sulawesi, Maluku Utara, Kalimantan Timur dan Papua.

14.Frekuensi la nina

Tidak seperti el nino, frekuensi la nina tidak menentu, la nina tidak rutin muncul setiap tahun, menurut beberapa ahli meteorologi menyebut bahwa la nina akan berlangsung 3,  2,  sampai 7 tahun sekali.

berikut adalah rentetan fenomena berlangsung pada 1903-1904,1906-1907,1909-1911,1916-1918, 1924-1925,1928-1930, 1938-1939, 1942-1943,1949-1951,1954-1957,1964-1965, 1970-1972,1973-1976,1983-1985,1988-1989,1994-1995,1998-2001,2005-2006,2007-2008, 2008-2009,2010-2012,2016,2017-2018,2020- sekarang.

15.Peristiwa la nina terhebat sepanjang sejarah

                    image:pixabay.com

Pada 1998 lalu ,Amerika Tengah dilanda peristiwa paling menggemparkan, badai topan yang bernama badai Mitch telah meluluh lantakkan sepertiga wilayah di Amerika Tengah, tak tanggung tanggung korban jiwa yang tewas akibat peristiwa tersebut mencapai 18.000 ribu jiwa dimana Honduras dan Nikaragua merupakan negara yang mengalami dampak paling parah.

15 Desember 1999, hujan lebat tak henti hentinya mengguyur wilayah Venezuela, akibatnya wilayah ini dilanda banjir bandang yang luar biasa,diperkiran jumlah korban tewas atas kejadian tersebut mencapai 5.000 jiwa.

Banjir bandang di Bangladesh 1974 menyebabkan wabah kelaparan hebat,  30.000 orang telah mengalami penyakit serius,sekitar 15.000 ribu lebih dinyatakan tewas.

peristiwa la nina paling parah sepanjang sejarah terjadi pada tahun 1950,tepatnya pada 24 November 1950 lalu di Carolina Utara, pegunungan  Appalachian diterpa badai musim dingin paling mematikan sepanjang masa, angin 10 mph ditambah suhu dingin menyebabkan sejumlah 353 orang tewas di tempat kejadian, 150 lainnya dinyatakan mengalami luka luka.

pada 2010 lalu terjadi la nina hebat Queensland ,Australia, akibat banjir hebat lebih dari 10.000 orang terpaksa mengungsi dan diperkirakan 35 orang tewas akibat bencana tersebut,kerugian akibat infrastruktur hancur mencapai lebih dari 2 miliar dolar.

di Brasil, yaitu terletak di kota kedua terbesar di brasil, Rio de Janeiro menyebabkan longsor yang menewaskan lebih dari 700 orang, kejadian ini terjadi pada 11 -12 Januari 2015 lalu.

pada 2011 ,Filipina dilanda banjir bandang hingga menewaskan 42 orang tewas, tercatat diperkiran 1.300 rumah hancur akibat peristiwa tersebut.

Sumber bacaan: